Menurut hasil survei terbaru Populix, mayoritas atau 74% responden muslim Indonesia memilih gorengan sebagai hidangan buka puasa favorit mereka.
Selanjutnya sebanyak 73% responden mengatakan memilih air mineral untuk hidangan buka puasa.
Kemudian, sebanyak 61% responden dan 60% responden memilih buah dan sup buah untuk hidangan buka puasa. Lalu, ada pula masing-masing 51% responden yang menyukai kolak dan teh sebagai hidangan buka puasa.
Di sisi lain, ada 50% responden yang mengatakan menyukai nasi dan lauk untuk hidangan buka puasa. Selanjutnya, sebanyak 47% responden memilih kue atau camilan tradisional, sirup (43%), dan susu (40%) untuk menu berbuka puasa.
Survei itu juga menunjukkan, hampir sebagian atau 45% warga muslim Indonesia lebih suka memasak sendiri dalam mempersiapkan menu berbuka puasa. Sementara, 40% responden memilih membeli takjil di sekitar rumah, diikuti membeli di bazaar Ramadan (10%), serta memesan makanan online dan berbuka di restoran/kafe (masing-masing 3%).
Survei ini dilakukan secara online pada 15-24 Januari 2024 yang melibatkan 1.022 responden muslim dari total 1.165 responden. Mayoritas responden berada di Pulau Jawa (80%), diikuti Pulau Sumatera (13%), dan pulau-pulau lainnya (8%).
Responden didominasi oleh kelompok muda yaitu berusia 17-25 tahun (44%), dan usia 26-35 tahun (38%). Berdasarkan pekerjaannnya, responden paling banyak berasal dari kalangan pekerja (55%), diikuti oleh pelajar (16%) dan pengusaha (15%).
(Baca: Warga Muslim RI Lebih Suka Belanja Kebutuhan Ramadan di Toko Offline Ketimbang Online)