Perusahaan transportasi PT Blue Bird Tbk mencatatkan pendapatan sebesar Rp2,22 triliun dengan laba bersih sebesar Rp7,7 miliar. Berbeda, Blue Bird tahun 2020 mencatatkan kerugian Rp161,35 miliar.
Pendapatan Blue Bird terutama didapatkan dari segmen taksi sebesar Rp1,62 triliun dan sisanya non-taksi sebesar Rp604,83 miliar pada 2021. Total pendapatan ini pun meningkat 8% dari Rp2,05 triliun pada 2020.
Aset perusahaan tercatat turun 9% menjadi Rp6,6 triliun pada 2021. Pada tahun sebelumnya, aset tercatat sebesar Rp7,25 triliun.
Meski kembali mencatat laba, nilai laba ini masih jauh dari nilai pra-pandemi. Blue Bird mencatat laba bersih sebesar Rp424,86 miliar pada 2017, Rp460,27 miliar pada 2018, dan Rp314,57 miliar pada 2019.
Pendapatan perusahaan taksi ini juga masih belum menyamai level pra-pandemi. Pendapatan Blue Bird tercatat sebesar Rp4,2 triliun pada 2017, Rp4,22 triliun pada 2018, dan Rp4,05 triliun pada 2019.
(Baca: Tarif Taksi di Negara-Negara Ini Paling Mahal di Dunia)