Menurut laporan Badan Pusat Statistik (BPS) pada 2022 ada 29.742 unit usaha akomodasi di Indonesia, meningkat 7,73% dari tahun sebelumnya (year-on-year/yoy).
Pada 2021 jumlah usaha akomodasi di Indonesia hanya 27.607 unit, anjlok 10,43% (yoy) akibat pembatasan mobilitas terkait pandemi Covid-19.
"Pandemi menyebabkan beberapa hotel atau usaha akomodasi lainnya menjadi tidak beroperasi atau tutup sehingga mengalami pengurangan jumlah yang cukup besar pada 2021," kata BPS dalam laporannya.
Adapun pada tahun ini kondisi pandemi mulai membaik sehingga perekonomian turut bangkit. "Usaha akomodasi mulai melakukan kegiatan seperti semula walaupun belum sepenuhnya normal," ujar BPS.
Jika dirunut lagi, jumlah usaha akomodasi di Indonesia cenderung meningkat dalam lima tahun terakhir. Jumlah tertinggi tercatat pada 2020 yang mencapai 30.823 unit, sedangkan yang terendah pada 2021.