Mitsubishi Xpander berhasil menempati tahta mobil terlaris di Indonesia pada April 2023 dengan penjualan dari pabrik ke dealer (wholesale) sebanyak 3.474 unit. Capaian itu berhasil menggeser Honda Brio yang sempat menjadi mobil terlaris di Tanah Air sepanjang 2022 dan selama tiga bulan berturut-turut awal tahun ini.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Mitsubishi berhasil membukukan penjualan Xpander sebanyak 1.808 unit, sedangkan varian Xpander Cross terjual sebanyak 1.939 unit.
Di bawah Xpander, ada Toyota Avanza dengan penjualan sebanyak 3.727 unit. Lalu, posisi ketiga mobil terlaris di Indonesia ditempati oleh Kijang Innova sebanyak 3.645 unit.
Kemudian, Toyota Calya menyusul di posisi keempat dengan penjualan sebanyak 3.131 unit. Selanjutnya, di posisi kelima ada Suzuki Carry yang mencatatkan penjualan 2.861 unit sepanjang bulan lalu.
Adapun penjualan Brio pada April 2023 hanya mencapai 673 unit. Angka itu berada di luar daftar 10 mobil terlaris bulan lalu alias menempatkannya di posisi ke-20.
Berikut daftar lengkap 10 mobil terlaris di Indonesia berdasarkan volume penjualan wholesale pada April 2023:
- Mitsubishi Xpander (termasuk Xpander Cross): 3.747 unit
- Toyota Avanza: 3.727 unit
- Toyota Kijang Innova: 3.645 unit
- Toyota Calya: 3.131 unit
- Suzuki Carry: 2.861 unit
- Daihatsu Sigra: 2.640 unit
- Daihatsu Gran Max Pick-Up: 2.422 unit
- Toyota Rush: 2.133 unit
- Honda WR-V: 1.765
- Toyota Veloz: 1.701 unit
Adapun secara keseluruhan, penjualan mobil wholesales sepanjang April 2023 mencapai 58.911 unit. Angka ini merosot 42% dari bulan sebelumnya (month-on-month/mom).
Jika dibanding periode sama tahun sebelumnya, kinerja penjualan mobil wholesales pada April 2023 juga turun 28,8% (year-on-year/yoy).
(Baca: Momentum Lebaran, Penjualan Mobil Wholesales Indonesia Merosot pada April 2023)