Ekonomi kreatif Indonesia pada 2016 mencapai Rp 922,59 triliun dan berkontribusi sebesar 7,44% terhadap total Produk Domestik Bruto (PDB) nasional. Persentase tersebut mengalahkan kontribusi ekonomi kreatif Rusia maupun Singapura, tapi masih di bawah Amerika Serikat dan Korea Selatan.
Adapun kontribusi ekonomi kreatif Amerika Serikat mencapai 11,12% terhadap PDB. Negeri yang menjadi kiblat film dan lagu dunia tersebut mampu memberi sumbangan sebesar dua digit terhadap perekonomian nasional. Sedangkan ekonomi kreatif negeri asal K-Pop, yakni Korea Selatan menyumbang 8,67% terhadap PDB.