Survei Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan (Balitbanghub) Kementerian Perhubungan menunjukkan, Jawa Tengah menjadi daerah tujuan terbanyak pemudik dari Jabodetabek tahun ini, yakni sebanyak 5,61 juta orang (37,68%). Jawa Barat dan Jawa Timur menjadi tujuan berikutnya dengan jumlah pemudik dari Jabodetabek ke daerah tersebut masing-masing sebanyak 3,71 juta orang (24,89%) dan 1,66 juta orang (11,14%).
Kota di Jawa Tengah yang menjadi tujuan utama pemudik dari Jabodetabek adalah Surakarta, yakni sebanyak 642.789 orang (4,31%). Dua kota lainnya adalah Semarang yang dituju 563.881 orang (3,78%) dan Tegal 354.110 orang (2,38%).
Survei Potensi Pemudik Angkutan Lebaran Tahun 2019 di wilayah Jabodetabek ini melibatkan 7.762 responden rumah tangga. Jumlah pemudik di wilayah Jabodetabek tahun ini diprediksi mencapai 3,46 juta rumah tangga atau 14,9 juta orang. Angka tersebut mencerminkan 44,1% dari total penduduk Jabodetabek pada 2018 yang sebanyak 33,76 juta orang.
(Baca Databoks: Jumlah Penumpang Pesawat Saat Mudik 2019 Diprediksi Capai 6 Juta Orang)