Inilah 10 Maskapai dengan Penumpang Terbanyak Dunia pada 2022, Ada dari Indonesia?

Transportasi & Logistik
1
Cindy Mutia Annur 10/11/2023 20:08 WIB
10 Maskapai dengan Jumlah Penumpang Terbanyak Dunia (2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut data IdeaWorksCompany dalam laporan 2023 Allianz Partners Big Book of Travel Data, jumlah penumpang pesawat global menembus 3 miliar penumpang sepanjang 2022. Jumlah itu tumbuh 30,4% dibandingkan periode tahun sebelumnya (year-on-year/yoy).

American Airlines menempati urutan pertama maskapai dengan jumlah penumpang terbanyak global tahun lalu yaitu mencapai 199,28 juta penumpang. Jumlah itu naik 20,8% secara tahunan (yoy).

Kemudian, di urutan kedua ada Delta Airlines dengan jumlah penumpang sebanyak 171,35 juta penumpang pada 2022. Posisinya diikuti oleh Ryanair Group yang mengangkut 168,6 juta penumpang sepanjang tahun lalu.

Ada pula United Airlines dengan total 144,3 juta penumpang, lalu disusul Southwest Airlines dengan 126,58 juta penumpang.

Secara keseluruhan, mayoritas maskapai dengan penumpang terbanyak global tahun lalu berasal dari Eropa yaitu sebanyak 5 perusahaan. Kemudian, diikuti oleh maskapai asal Amerika Serikat dan Kanada sebanyak 4 perusahaan, sedangkan dari Asia dan Pasifik Selatan hanya 1 perusahaan.

Sayangnya, tak ada satu pun maskapai asal Indonesia yang masuk ke daftar 10 maskapai dengan penumpang terbanyak dunia tahun lalu.

Berikut adalah 10 maskapai dengan jumlah penumpang terbanyak dunia pada 2022:

  1. American Airlines: 199,28 juta penumpang
  2. Delta Airlines: 171,35 juta penumpang
  3. Ryanair: 168,6 juta penumpang
  4. United Airlines: 144,3 juta penumpang
  5. Southwest Airlines: 126,58 juta penumpang
  6. Lufthansa Group: 101,77 juta penumpang
  7. International Airlines Group (IAG): 94,72 juta penumpang
  8. IndiGo Airlines: 85,26 juta penumpang
  9. Turkish Airlines: 71,81 juta penumpang
  10. EasyJet: 69,7 juta penumpang

(Baca: Lion Air, Maskapai dengan Penumpang Terbanyak di ASEAN pada September 2023)

Data Populer
Lihat Semua