Berapa Jumlah Penduduk di Kepulauan Nias?

Demografi
1
Viva Budy Kusnandar 06/07/2022 15:20 WIB
Jumlah Penduduk di 5 Kabupaten/Kota di Kepulauan Nias (Des 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan melakukan kunjungan kerja ke beberapa kabupaten/kota di Kepulauan Nias pada Rabu (6/7/2022).

Kepulauan Nias secara administrasi terbagi menjadi 5 kabupaten/kota dan masuk dalam wilayah Provinsi Sumatera Utara.

Berdasarkan data Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri, terdapat 898,69 ribu jiwa penduduk yang tinggal di wilayah Kepulauan Nias pada Dember 2021.

Berikut ini jumlah penduduk 5 kabupaten/kota di Kepualuan Nias pada Desember 2021:

  1. Nias Selatan: 367.583 jiwa
  2. Nias Utara: 152.066 jiwa
  3. Nias: 145.317 jiwa
  4. Kota Gunungsitoli: 136.976 jiwa
  5. Nias Barat 96.747 jiwa

          Total:  898.689 jiwa

  Sementara luas wilayah 5 kabupaten/kota Kepulauan Nias sebagai berikut:

  1. Nias Selatan: 2.555,3 km persegi
  2. Nias Utara: 1.297,7 km persegi
  3. Nias: 771,7 km persegi
  4. Nias Barat: 582,91 km persegi
  5. Kota Gunungsitoli: 135,14 km persegi


(Baca: Angka Kemiskinan di Kepulauan Nias Tertinggi di Sumatera Utara)

 

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua