E-Commerce Terpopuler di Kalangan Anak Muda, Siapa Juaranya?

Teknologi & Telekomunikasi
1
Cindy Mutia Annur 28/06/2022 13:40 WIB
Platform E-commerce yang Digunakan Responden untuk Berbelanja (Maret 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut survei Alvara Research Center, Shopee merupakan layanan e-commerce paling populer di kalangan anak muda Indonesia pada Maret 2022.

Platform belanja daring asal Singapura tersebut menjadi pilihan utama 69,9% responden dari kalangan generasi Z, serta 64,2% responden generasi milenial.

Kemudian di peringkat kedua ada Lazada yang dipilih oleh 23,3% generasi Z dan 20,6% generasi milenial.

Selanjutnya ada Tokopedia yang dipilih oleh 14,5% generasi Z dan 15,5% generasi milenial. Sedangkan Bukalapak hanya dipilih oleh 8% responden generasi Z dan 7,7% generasi milenial.

Survei ini dilakukan melalui wawancara tatap muka terhadap 1.529 responden yang tersebar di seluruh Indonesia. Survei dilakukan pada 20-31 Maret 2022, dan sampel dipilih menggunakan metode multistage random sampling.

(Baca: Ini Sederet Produk yang Paling Rutin Dibelanjakan Anak Muda)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua