Jawa Timur, Provinsi dengan Persentase APBD untuk Lingkungan Hidup Terbesar

Demografi
1
Reza Pahlevi 08/12/2021 13:40 WIB
10 Provinsi dengan Persentase Alokasi APBD untuk Lingkungan Hidup Terbesar (Juni 2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Jawa Timur menjadi provinsi dengan persentase alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk lingkungan hidup terbesar. Persentase alokasi lingkungan hidup mencapai 11,58% pada 2021, jauh meningkat dari 0,16% pada 2020.

Provinsi Lampung berada di peringkat kedua dengan persentase alokasi APBD untuk lingkungan hidup yang mencapai 9,48% pada 2021. Sama seperti Jawa Timur, alokasi ini meningkat jauh dari 0,16% pada 2020.

Meski menjadi provinsi dengan alokasi dana terbesar (Rp 4,07 triliun), alokasi APBD DKI Jakarta untuk lingkungan hidup hanya sebesar 5,57%. Persentase ini turun dari 7,56% pada 2020.

Maluku menjadi provinsi dengan alokasi APBD untuk lingkungan hidup terendah. Provinsi tersebut tidak mengalokasikan sama sekali APBD untuk lingkungan hidup.

Secara umum, alokasi APBD untuk lingkungan hidup di Indonesia tergolong rendah dengan hanya Jawa Timur yang alokasinya lebih dari 10%. Sementara itu, 22 provinsi tercatat memiliki alokasi di bawah 1%.

(baca: Jaga Kelestarian Lingkungan Jadi Cara Utama Anak Muda Tangani Perubahan Iklim)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua