Berdasarkan data Worldometer, Indonesia memiliki 3,75 juta kasus virus corona Covid-19 hingga Rabu, 11 Agustus 2021. Sebanyak 3,21 juta kasus atau 85,6% di antaranya telah berstatus sembuh.
Jumlah tersebut membawa Indonesia di peringkat 13 dunia. Meski demikian, proporsi kesembuhan dari corona di Indonesia masih di bawah rata-rata global yang sebesar 89,8%.
Adapun, India masih berada di posisi pertama karena sebanyak 31,3 juta orang telah dinyatakan sembuh dari corona. Tingkat kesembuhan dari corona di Negeri Bollywood pun menjadi sebesar 97,4%.
Amerika Serikat berada di posisi kedua dengan jumlah kasus sembuh sebanyak 30 juta orang. Jumlah itu setara dengan 81% dari total kasus corona di Negeri Paman Sam.
Sedangkan, Brasil berada di posisi ketiga dengan 19,1 juta orang sembuh dari corona. Jumlah itu setara dengan 94,3% dari total kasus corona di Brasil.
(Baca: Kasus Aktif Covid-19 Indonesia Turun ke Peringkat Tujuh Dunia)
Pemerintah terus mengimbau masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan 3M guna menekan laju penularan corona. Protokol tersebut terdiri dari memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun.