Paspor dari 10 Negara Ini Miliki Akses Bebas Visa Terluas

1
Yosepha Pusparisa 15/06/2020 15:45 WIB
Image Loader
Memuat...
Jumlah Negara yang Dapat Diakses Tanpa Visa
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Henley & Partners mempublikasikan Indeks Paspor Henley 2020. Dalam daftar tersebut, ternyata tiga negara dengan indeks paspor tertinggi berasal dari Asia. Jepang menempati posisi teratas, sebab warga negara Negeri Sakura itu bisa mengakses 191 negara dengan bebas visa.

Singapura pun menyusul Jepang. Negara di Asia Tenggara tersebut mampu menjangkau 190 negara tanpa visa. Korea Selatan menempati peringkat yang sama dengan Jerman. Warga negara Korea Selatan dan Jerman dapat bepergian ke 189 negara tanpa visa. Sementara itu, Indonesia menempati posisi 73 dengan akses bebas visa ke 71 negara.

Indeks Paspor Henley menyusun peringkat kekuatan paspor negara-negara di dunia berdasarkan jumlah destinasi yang dapat diakses tanpa memerlukan visa. Peringkat bersumber dari International Air Transport Association (IATA) yang dilengkapi dengan riset dari Departemen Penelitian Henley & Partners.

Data Stories Terkini
Databoks Premium
Databoks Premium

Data Populer

Lihat Semua