Berdasarkan data Kamis (26/3), Provinsi Jawa Barat memiliki 2.357 orang dalam pemantauan (ODP) akibat Covid-19. Kota Depok mendominasi dengan 255 ODP. Angka itu setara dengan 10,8% dari total ODP di Jawa Barat.
Persebaran ODP di Jawa Barat mayoritas berasal dari daerah yang berbatasan dengan DKI Jakarta. Selain Kota Depok, terdapat pula Kota dan Kabupaten Bekasi serta Kota dan Kabupaten Bogor. Masing-masing dengan total 241 ODP dan 288 ODP.
Jawa Barat merupakan provinsi kedua dengan kasus positif Covid-19 terbesar kedua setelah DKI Jakarta. Sebab Jabodetabek termasuk wilayah urban yang tak dapat dipisahkan. Sehingga ketika DKI Jakarta menjadi pusat persebaran Covid-19, maka akan memicu timbulnya kasus-kasus baru di wilayah yang selalu berkaitan dengannya.