Berdasarkan Proyeksi Penduduk Indonesia 2015-2045 jumlah penduduk di Provinsi Papua pada 2018 mencapai 3,3 juta jiwa. Angka tersebut terdiri dari 1,73 juta jiwa laki-laki dan 1,57 juta jiwa perempuan. Populasi usia muda (0-34 tahun) mendominasi lebih dari 71% penduduk di provinsi paling timur Indonesia ini. Provinsi yang kaya dengan kandungan emas tersebut, jumlah penduduknya baru mencapai 3,15 juta jiwa pada 2015 dan diproyeksi meningkat 35,4% menjadi 4,27 juta jiwa pada 2045.
Angka ketergantungan (depency ratio) penduduk Papua pada 2015 sebesar 45,16%. Artinya setiap 100 orang dalam usia kerja memiliki tanggungan 45 orang yang belum produktif dan sudah tidak produktif. Angka ketergantungan tersebut akan meningkat menjadi 50,4% seiring meningkatnya angka kelahiran serta membaiknya angka harapan hidup.
Masih berdasarkan proyeksi tersebut, jumlah kelahiran di Papua pada 2015 sebanyak 60,6/1.000 penduduk dan akan meningkat menjadi 69,8/1.000 penduduk pada 2045. Sementara angka kelahiran pada 2015 sebanyak 17,9/1.000 penduduk pada 2015 dan akan naik menjadi 47,5/1.000 penduduk pada 2045.
(Baca Databoks: Jumlah Penduduk Indonesia akan Mencapai Puncaknya pada 2062)