2011-2015, Nilai Transaksi e-Commerce Indonesia Melonjak 250 Persen

Teknologi & Telekomunikasi
11/11/2017 14:24 WIB
Nilai Transaksi e-Commerce Indonesia (2011-2015)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Pesatnya kemajuan teknologi telah mengubah cara belanja masyarakat dengan melakukan transaksi perdagangan secara elektronik (e-commerce). Dari awalnya perdagangan berlangsung secara offline, dimana antara pedagang dan pembeli selalu bertemu, tapi sekarang sudah tidak lagi. Konsumen tinggal melihat barang di situs penjual dan jika cocok dapat melakukan pemesanan dan melakukan pembayaran melalui transfer bank atau uang elektronik. Atau melakukan pembayaran jika barang sudah diterima (Cash On Delivery/COD)

Nilai transaksi e-Commerce Indonesia pada 2015 mencapai US$ 3,5 miliar. Angka tersebut naik 34,6 persen dari tahun sebelumnya. Jika dibandingkan dengan 2011, nilai transaksi perdagangan elektronik di tanah air telah melonjak 250 persen.

Populasi Indonesia yang mencapai lebih dari 250 juta jiwa serta wilayah yang berbentuk kepulauan membuka peluang bisnis perdagangan digital. Selain menghemat biaya, pembeli juga dapat mencari penjual dengan harga terendah dengan membandingkan di berbagai lapak perdagangan elektronik.

Data Populer
Lihat Semua