PT Astra Honda Motor (AHM) membukukan penjualan motor sebanyak 1.073 unit dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 yang digelar pada 15-25 Februari 2024.
Adapun Honda Stylo 160 menjadi tipe motor dengan penjualan tertinggi. Skutik 160cc pertama di Indonesia itu terjual sebanyak 566 unit atau setara 53% dari total penjualan motor Honda di IIMS 2024.
Lalu tipe motor Honda terlaris lainnya adalah PCX160 yang terjual sebanyak 115 unit, disusul oleh Vario Series yang laku 91 unit selama gelaran IIMS 2024.
Selain itu, ada pula BeAT Series yang mencatatkan penjualan sebanyak 80 unit, Scoopy Series 69 unit, dan ADC 68 unit.
”Terima kasih atas kepercayaan pengunjung IIMS 2024 yang telah memilih sepeda motor Honda,” kata General Manager Sales AHM Ignatius Didi Kwok dalam keterangan resminya, Senin (26/2/2024).
Didi menyebut, AHM akan terus berkomitmen untuk menghadirkan produk yang disesuaikan dengan kebutuhan dan gaya hidup konsumen.
Pada gelaran IIMS 2024, booth AHM juga mendapatkan apresiasi melalui penghargaan Best Booth Motorcycle >300 m2. Selain itu, model Honda CRF1100L Africa Twin juga dinobatkan sebagai Best Touring Motorcycle.
(Baca juga: China, Pasar Mobil Hidrogen Terbesar Global pada 2023)