Total nilai transaksi atau gross merchandise value (GMV) pada sektor perjalananonline (layanan pesan tiket, hotel, dan paket pariwisata) di Indonesia turun tajam pada 2020. Jumlahnya menjadi US$ 3 miliar dari sebelumnya US$ 10 miliar pada 2019.
Kemudian, sektor transportasi dan makanan juga mengalami hal serupa. Nilai transaksinya menjadi US$ 5 miliar, atau turun sekitar 18% dibandingkan tahun sebelumnya.
Sementara itu, GMV pada sektor e-commerce dan media online (layanan streaming musik dan video) meningkat sepanjang tahun ini. E-commerce mencatatkan pertumbuhan 54% secara tahunan, sementara media sebesar 24%.