Penggunaan layanan bank digital terus berkembang di Indonesia. Lantas, apa saja alasan orang-orang menggunakan bank digital?
Menurut hasil survei Populix, sebanyak 75% responden menilai layanan bank digital praktis dan 74% menganggap layanannya mudah digunakan.
Selanjutnya 67% responden menggunakan layanan bank digital karena hemat waktu, 65% karena banyaknya fitur, dan 62% menganggap bank digital memudahkan nasabah untuk melacak pengeluaran.
Ada juga 61% yang menggunakan bank digital karena terintegrasi dengan e-wallet, dan 56% karena terintegrasi dengan e-commerce.
Survei Populix ini melibatkan 1.000 responden yang tersebar di kota-kota besar Indonesia. Survei dilakukan pada 20-25 Mei 2022.