Striker Arema FC, Gustavo Almeida, masih kokoh dipuncak sementara top skor BRI Liga Indonesia 2023/24 pekan ke-14 usai menang 2-1 melawan PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Sabtu (30/9/2023).
Menurut data statistik laman resmi Liga 1, Gustavo tercatat telah mengantong1 11 gol dalam daftar puncak top skor BRI Liga 1 terkini. Pemain asal Brasil itu berhasil mencetak dua gol dari titik putih ke gol lawan pada pertandingan terakhirnya.
Meskipun Gustavo berhasil menduduki puncak top skor sementara, tapi prestasi tersebut tak dibarengi dengan catatan positif Arema FC.
Lantaran, tim yang dijuluki Singo Edan itu masih terjebak di zona degradasi. Hingga pekan ke-14, Arema FC berada di peringkat ke-16 dengan torehan 13 poin.
Dari 14 pertandingan yang telah dijalani, Arema FC lebih banyak kalah ketimbang menang. Artinya, gol yang dicetak Gustavo lebih banyak diciptakan saat Arema menelan kekalahan atau imbang.
Kemudian di peringkat kedua top skor sementara Liga 1 2023/24, ditempel oleh striker Persib Bandung, David da Silva.
Saat ini, David da Silva telah mengoleksi delapan gol. Tiga gol terakhirnya ia ciptakan saat Persib membantai Persita Tangerang dengan skor 5-0 pada Minggu (1/10/2023) malam.
Pemain Maung Bandung itu sukses mencetak hattrick atau tiga gol sekaligus pada menit ke-9, ke-48, dan ke-51.
Sementara posisi top skor sementara BRI Liga 1 hingga pekan ke-14 diisi oleh Alex (Dewa United), Junior Brandao (Madura United), dan Gustavo Tocantins (Barito Putera). Ketika pemain berkebangsaan Brasil itu sama-sama telah mengemas 7 gol.
(Baca juga: Daftar Top Skor Liga Inggris Pekan Ketujuh, Son Heung-Min Pepet Erling Haaland)