Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mencatat nominal simpanan nasabah di bank umum mencapai Rp 7.301 triliun pada Oktober 2021. Jumlah ini meningkat 9,1% (yoy) dibandingkan dengan Rp 6.691 triliun pada Oktober 2020.
Nominal simpanan masih didominasi kelompok simpanan di atas Rp 5 miliar yang mencapai Rp 3.719 triliun. Pertumbuhannya juga menjadi yang terbesar, yaitu 13,6% (yoy) dari Rp 3.272 triliun pada Oktober 2020.
Nominal simpanan terbesar kedua ditemukan di kelompok simpanan di bawah Rp 100 juta yang sebesar Rp 947 triliun. Jumlah tersebut meningkat 3,2% (yoy) dari Rp 918 triliun.
Kelompok simpanan Rp 100 juta hingga Rp 200 juta meningkat 6,5% (yoy) menjadi Rp 392 triliun. Lalu, simpanan kelompok Rp 200 juta - Rp 500 juta meningkat 5,7% (yoy) menjadi Rp 623 triliun.
Selanjutnya, simpanan kelompok Rp 500 juta - Rp 1 miliar meningkat 4,8% (yoy) menjadi Rp 537 triliun dan simpanan kelompok Rp 1 miliar - Rp 2 miliar naik 4,9% (yoy) mencapai Rp 475 triliun.
Terakhir, simpanan kelompok Rp 2 miliar hingga Rp 5 miliar tercatat naik 5,2% yoy menjadi Rp 609 miliar pada Oktober 2021.
(Baca: Dana Pihak Ketiga Paling Besar dari Jakarta pada Juli 2021)