Menurut data Badan Pusat Statistik, sebanyak 28,56 persen anak usia 16-18 tahun yang seharusnya masih menuntut ilmu di Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) sudah tidak bersekolah pada 2015. Adapun jumlah anak laki-laki pada usia tersebut yang tidak sekolah lebih banyak, yakni mencapai 29,73 persen dibandingkan anak perempuan, yaitu 27,3 persen.
Sebanyak 0,17 persen dari anak usia 7-12 tahun yang seharusnya masih duduk dibangku Sekolah Dasar tidak sekolah lagi. Sementara 4,48 persen dari anak usia 13-15 tahun yang seharusnya masih belajar di Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama juga sudah tidak bersekolah.