Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia saat dilanda krisis 1998 menjadi US$ 463,95 per kapita, anjlok lebih dari 50% dibandingkan tahun sebelumnya. Namun, pada tahun berikutnya PDB per kapita Indonesia bangkit dan menunjukkan tren kenaikan hingga 2012.
PDB per kapita nasional kembali menurun pada 2014-2015 seiring jatuhnya harga minyak mentah dunia hingga di bawah US$ 30 per barel. Lalu, pada 2016-2018 kembali meningkat seiring pertumbuhan perekonomian domestik. PDB Indonesia pada 2018 sebesar US$ 3.893 per kapita atau setara Rp 56 juta per kapita.
Sebagai informasi, perekonomian Indonesia yang diukur menurut besaran PDB atas dasar harga berlaku mencapai Rp 14.837 triliun dengan jumlah penduduk 265 juta jiwa.