Pada 2015, nilai tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) pengadaaan barang dan jasa di sektor migas mengalami penurunan dari 54,4 persen menjadi US$ 7,9 miliar dibanding tahun sebelumnya. Namun, secara persentase, penggunaan TKDN meningkat menjadi 68 persen. Tahun lalu, persen TKDN hanya mencapai 54 persen.
Penurunan TKDN ini diperkirakan bakal berlanjut pada 2016 seiring masih lesunya sektor migas akibat belum pulihnya harga minyak mentah dunia. Hingga Juni 2016, nilai TKDN pengadaan barang dan jasa sektor migas baru mencapai US$ 4,5 miliar dengan porsi 46 persen.
Adapun untuk pengadaan barang pada 2015 lalu tercatat US$ 2,6 miliar atau turun 53,4 persen dibanding tahun sebelumnya. Sedangkan untuk pengadaan jasa tercatat US$ 5,3 persen atau turun 55 persen dibanding tahun sebelumnya.