Di ASEAN, Harga BBM di Indonesia Termurah Kedua Setelah Malaysia

26/10/2018 15:34 WIB
Image Loader
Memuat...
Harga Bahan Bakar Minyak/BBM di Kawasan Asia Tenggara (22 Oktober 2018)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Pada 10 Oktober 2018, beberapa harga bahan bakar minyak (BBM) non subsidi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Pertamina naik. Lantas bagaimana dibandingkan harga BBM di Indonesia dibanding dengan harga BBM di negara-negara kawasan Asia Tenggara lainnya?

Berdasarkan data Globalpetrolprice harga BBM di Indonesia US$ 0,7/liter atau setara Rp 10.500/liter dengan kurs Rp 15 ribu/dolar Amerika Serikat. Angka tersebut berada di urutan kedua termurah setelah harga BBM di Malaysia yang dijual dengan harga Rp 7.950/liter. Sementara Singapura merupakan negara dengan harga BBM termahal di Asia Tenggara, yakni mencapai Rp 24.750/liter atau dua kali lipat dari Indonesia.

Naiknya harga minyak mentah dunia jenis Brent hingga di atas US$ 80/liter telah memicu kenaikan harga BBM di tanah air. Berikut ini harga BBM dengan kandungan oktan 92 di beberapa SPBU, Pertamax 92 (Pertamina) dijual Rp 10.400/liter, Performance 92 (Total) dijual Rp 10.500/liter dan Super 92 (Shell) harganya Rp 10.550/liter.

(Baca Databoks: Perbandingan Harga BBM Menurut Nilai Oktan)

Data Populer

Lihat Semua