Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), pada tahun 2022 ada 98 kota di Indonesia.
Provinsi dengan kota paling banyak adalah Jawa Barat dan Jawa Timur, sedangkan Sulawesi Barat menjadi satu-satunya provinsi yang tidak memiliki kota.
Berikut daftar provinsi dengan jumlah kota terbanyak di Indonesia pada 2022:
- Jawa Barat: 9 kota
- Jawa Timur: 9 kota
- Sumatra Utara: 8 kota
- Sumatra Barat: 7 kota
- Jawa Tengah: 6 kota
- Aceh: 5 kota
- DKI Jakarta: 5 kota
- Sumatra Selatan: 4 kota
- Banten: 4 kota
- Sulawesi Utara: 4 kota
Kemudian ini provinsi yang tidak memiliki kota/jumlah kotanya paling sedikit pada 2022:
- Sulawesi Barat: 0 kota
- Bengkulu: 1 kota
- Kep. Bangka Belitung: 1 kota
- DI Yogyakarta: 1 kota
- Bali: 1 kota
- Nusa Tenggara Timur: 1 kota
- Kalimantan Tengah: 1 kota
- Kalimantan Utara: 1 kota
- Sulawesi Tengah: 1 kota
- Gorontalo: 1 kota
- Papua Barat: 1 kota
- Papua: 1 kota
Kota memiliki sejumlah perbedaan dengan kabupaten. Dari segi struktur pemerintahan, kota dipimpin oleh seorang wali kota, sedangkan kabupaten dipimpin bupati.
Umumnya, luas wilayah administratif kota lebih kecil dibanding kabupaten, tapi penduduknya lebih banyak. Dengan begitu, kota biasanya memiliki tingkat kepadatan penduduk yang lebih tinggi.
Mayoritas penduduk kota bekerja di sektor perdagangan dan jasa, sedangkan penduduk kabupaten umumnya bekerja di sektor agraris.
(Baca: 10 Provinsi dengan Kepadatan Penduduk Tertinggi Tahun 2022)