Rilis Musim ke-3, “Bridgerton” Jadi Serial Netflix Terpopuler Global

Media
1
Nabilah Muhamad 22/05/2024 19:50 WIB
10 Serial Netflix Berbahasa Inggris Paling Banyak Ditonton secara Global (13-19 Mei 2024)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Bridgerton merupakan film serial orisinal Netflix yang diadaptasi dari novel karya Julia Quinn. Serial roman sejarah ini rilis perdana di layanan streaming pada 2020.

Tahun ini Netflix merilis Bridgerton Season 3 dalam dua bagian. Bagian pertamanya sudah tayang sejak 16 Mei 2024.

Berdasarkan data Netflix, dalam empat hari penayangannya, Bridgerton Season 3 telah disaksikan 45,1 juta kali selama periode 13-19 Mei 2024.

Film ini pun menjadi serial berbahasa Inggris terpopuler di Netflix secara global.

Cerita Bridgerton musim ketiga berfokus pada karakter Penelope Featherington (Nicola Coughlan), mulai dari percintaannya dengan Colin Bridgerton (Luke Newton), persahabatannya dengan Eloise Bridgerton (Claudia Jessie), hingga alter ego-nya sebagai Lady Whistledown.

Menyusul kesuksesan musim ketiga, Bridgerton Season 1 kini masuk peringkat terpopuler ke-4 global, sudah ditonton 3,3 juta kali pada periode sama.

Lalu Bridgerton Season 2 yang rilis pada 2022 masuk peringkat ke-8 global dengan 1,8 juta penayangan dalam sepekan terakhir.

Berikut daftar lengkap 10 serial Netflix berbahasa Inggris yang paling banyak ditonton secara global pada 13-19 Mei 2024:

  1. Bridgerton (Season 3): 45,1 juta penayangan
  2. Ashley Madison: Sex, Life & Scandal (Season 1): 9,5 juta penayangan
  3. Baby Reindeer (Season 1): 7,4 juta penayangan
  4. Bridgerton (Season 1): 4,5 juta penayangan
  5. Kevin Hart: The Kennedy Center Mark Twain Prize for American Humor: 4,1 juta penayangan
  6. Bodkin (Season 1): 4 juta penayangan
  7. The Roast of Tom Brady: 3,4 juta penayangan
  8. Bridgerton (Season 2): 3,3 juta penayangan
  9. A Man in Full: 2,4 juta penayangan
  10. Blood of Zeus (Season 2): 1,8 juta penayangan

(Baca: Kuartal I 2024, Jumlah Pelanggan Netflix Hampir Tembus 260 Juta di Dunia)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua