Daftar Harga Tiket Promo KAI Expo 2023, Termurah Rp50 Ribu

Transportasi & Logistik
1
Nabilah Muhamad 21/09/2023 11:10 WIB
Harga Tiket Promo KAI Expo 2023 Berdasarkan Kelas (29 September-1 Oktober 2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan menggelar KAI Expo 2023 di Jakarta Convention Center (JCC) pada 29 September-1 Oktober 2023.

Dalam acara ini KAI menyediakan sekitar 73.500 tiket promo untuk berbagai perjalanan, mulai dari Kereta Api (KA) Jarak Jauh kelas luxury, eksekutif, bisnis, hingga ekonomi.

Kereta yang mendapatkan tarif promo di antaranya KA Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasarturi PP), KA Fajar Utama Yogyakarta (Pasar Senen-Yogyakarta PP), KA Turangga (Bandung-Surabaya Gubeng PP), dan lainnya.

Adapun harga tiket promo dipatok flat untuk semua rute yang disediakan, namun dibedakan berdasarkan kelas gerbongnya. Berikut daftar harga promo yang disediakan KAI:

  • Kelas luxury: Rp300.000
  • Kelas eksekutif: Rp150.000
  • Kelas bisnis Rp100.000
  • Kelas ekonomi: Rp50.000

Semua tiket promo tersebut berlaku untuk keberangkatan pada 1-31 Oktober 2023 dan hanya dapat dibeli oleh pengunjung KAI Expo 2023.

VP Public Relations KAI Joni Martinus menjelaskan, KAI Expo 2023 ini diselenggarakan untuk merayakan Hari Perhubungan Nasional pada 17 September 2023 dan HUT ke-78 KAI yang jatuh pada 28 September 2023.

"Banyaknya tiket promo yang KAI sediakan ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan melalui penjualan tiket dengan tarif yang terjangkau,” ujar Joni dalam keterangan resminya, Rabu (20/9/2023).

KAI berharap masyarakat dapat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya, karena kuota yang disediakan terbatas.

"Event ini merupakan salah satu langkah KAI dalam rangka memberikan peningkatan pelayanan kepada pelanggan melalui promosi berbagai produk dan promosi tiket kereta api," kata Joni.

(Baca juga: Gambir Jadi Stasiun Pemberangkatan Penumpang WNA Terbanyak per Juli 2023)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua