Perbandingan Pelanggan Toko Online di Indonesia, dari Shopee sampai OLX

Teknologi & Telekomunikasi
1
Adi Ahdiat 23/06/2023 17:00 WIB
Toko Online yang Sering Digunakan Responden (Januari 2023)*
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Menurut survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), Shopee merupakan toko online dengan pelanggan terbanyak di dalam negeri pada awal 2023.

Dari 8.510 orang yang disurvei, mayoritas atau 56,04% sering menggunakan layanan Shopee.

Kemudian yang sering menggunakan layanan Lazada ada 32,72%, Tokopedia 12,8%, TikTok Shop 8,29%, dan Bukalapak 2,84%.

Pelanggan layanan toko online lain, seperti BliBli, JD.ID, Facebook Marketplace, Klik Indomaret, dan lain-lainnya sangat sedikit dengan proporsi kurang dari 1%.

Sementara, ada pula 48,73% responden yang tidak tahu atau tidak pernah mengakses layanan toko-toko online tersebut.

(Baca: Apa yang Memotivasi Konsumen untuk Belanja Online? Ini Hasil Surveinya)

APJII juga menemukan ada sebagian kecil responden, yakni sekitar 2%, yang sering menggunakan layanan toko online dari luar negeri.

Toko-toko luar negeri dengan pelanggan terbanyak di Indonesia adalah Amazon (1,63%), AliExpress (1,33%), eBay (0,87%), BestBuy (0,6%), Alibaba (0,06%), dan Zalora (0,01%).

APJII melakukan survei ini terhadap 8.510 responden yang tersebar di 38 provinsi Indonesia, dari Aceh sampai Papua Pegunungan.

Survei dilakukan pada 10-27 Januari 2023 dengan teknik multistage random sampling dan wawancara menggunakan kuesioner, di mana responden bisa memilih lebih dari satu jawaban (multiple answers). Datanya memiliki margin of error 1,14% dengan tingkat kepercayaan 95%.

(Baca: Banyak Konsumen Indonesia Pakai PayLater untuk Belanja dan Bayar Listrik)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua