Klasemen MotoGP 2023 Usai GP Argentina: Bezzecchi Salip Bagnaia di Posisi Puncak

Olahraga
1
Cindy Mutia Annur 03/04/2023 11:17 WIB
10 Pembalap dengan Raihan Poin Terbesar Usai MotoGP Argentina (3 April 2023)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Marco Bezzecchi keluar sebagai juara MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Senin (3/4/2023) WIB dini hari. Alhasil, pembalap Mooney VR46 itu berhasil menggeser Fransesco Bagnaia (Ducati) dari posisi puncak klasemen sementara MotoGP 2023.

Bezzecchi yang start di posisi kedua mampu merebut posisi pertama dari Alex Marquez (Gresini Racing) di lap pertama. Kemudian, Bezzecchi nyaris tanpa halangan untuk bisa finis pertama di balapan tersebut dengan unggul 4,085 detik dari Johann Zarco (Pramac) yang finis kedua.

Alex Marquez menyusul di finis ketiga, posisinya diikuti Franco Morbidelli (Yamaha) dan Jorge Martin (Pramac).

Berkat kemanangannya di GP Argentina, Bezzecchi memperoleh tambahan 25 poin dan membuatnya naik ke posisi teratas klasemen MotoGP 2023 dengan total raihan 50 poin.

Adapun Bezzecchi menggeser Bagnaia yang hanya finis ke-16 dan tidak mendapatkan poin apapun. Bagnaia bernasib sial lantaran terjatuh di lap ke-17 saat berada di posisi kedua.

Secara total, Bagnaia mengumpulkan total 41 poin di posisi kedua klasemen sementara. Lalu, disusul oleh Zarco dengan total 35 poin di posisi ketiga, Alex Marquez dengan 33 poin di posisi keempat, dan Maverick Vinales (Aprilia) dengan 32 poin di posisi kelima.

Berikut klasemen sementara MotoGP 2023 usai seri Argentina:

  1. Marco Bezzecchi: 50 poin
  2. Francesco Bagnaia: 41 poin
  3. Johann Zarco: 35 poin
  4. Alex Marquez: 33 poin
  5. Maverick Vinales: 32 poin
  6. Jack Miller: 25 poin
  7. Jorge Martin: 22 poin
  8. Brad Binder: 22 poin
  9. Franco Morbidelli: 21 poin
  10. Fabio Quartararo: 18 poin

Persaingan MotoGP di awal musim ini pun semakin ketat. Adapun seri ketiga MotoGP bakal digelar di Sirkuit Americas Austin, Amerika pada 16 April 2023 mendatang. Akankah Bezzecchi tetap di posisi puncak, Bagnaia kembali menyalip, atau ada pembalap baru di klasemen MotoGP berikutnya?

(Baca: Pecco Bagnaia Puncaki Klasemen Sementara Usai MotoGP Portugal 2023)

Editor : Padjar Iswara
Data Populer
Lihat Semua