Mayoritas Obligasi Hijau Bernilai di Atas 1 Miliar Dolar pada Semester I-2022

Pasar
1
Cindy Mutia Annur 08/11/2022 15:10 WIB
Proporsi Obligasi Hijau Global Berdasarkan Nilai Penerbitannya (Semester I-2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Climate Bonds Initiative (CBI) melaporkan nilai penerbitan obligasi hijau (green bond) secara global mencapai US$211,1 miliar pada semester I-2022.

Mayoritas atau 48,88% obligasi hijau yang diterbitkan dalam periode ini memiliki nilai di atas US$1 miliar.

Kemudian sebanyak 24,16% bernilai antara US$500 juta–US$1 miliar, dan 21,25% lainnya bernilai antara US$100 juta–US$500 juta.

Pada semester I-2022 ini hanya 5,71% obligasi hijau yang diterbitkan dengan nilai di bawah US$100 juta.

Jika dilihat berdasarkan sektornya, obligasi hijau terbesar pada periode ini berasal dari sektor energi dengan nilai US$72,6 miliar. Nilai itu setara 34,39% dari total penerbitan obligasi hijau global.

Nilai penerbitan terbesar berikutnya berasal dari sektor bangunan US$45,4 miliar dan transportasi US$41,1 miliar.

(Baca: Sektor Energi Pimpin Penerbitan Obligasi Hijau Global pada Semester I-2022)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua