Pendeklarasian Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden (capres) oleh Partai Nasdem diperkirakan bakal memberikan efek elektoral tersendiri terhadap partai itu. Hal itu berdasarkan survei yang dilakukan Litbang Kompas pada 4-6 Oktober 2022.
Survei Litbang Kompas menanyakan kepada responden tentang peluang Partai NasDem mendapatkan perubahan suara setelah mencalonkan Anies Baswedan sebagai capres. Mayoritas atau 49,5 persen responden dalam survei ini menyatakan yakin suara NasDem akan naik.
Adapun 18,9 persen responden meyakini suara Nasdem bisa turun usai deklarasi Anies. Sementara itu, 23,6 persen tidak yakin suara Nasdem akan naik atau deklarasi Anies tidak berdampak apa-apa.
Survei Litbang Kompas dilakukan pada periode 4-6 Oktober 2022 dengan melibatkan 508 responden dari 34 provinsi. Metode pengumpulan data survei melalui telepon. Sampel ditentukan secara acak dari responden panel Litbang Kompas sesuai proporsi jumlah penduduk di tiap provinsi.
Tingkat kepercayaan survei yaitu 95 persen, dengan margin of error lebih kurang 4,35 persen dalam kondisi penarikan sampel acak sederhana.