10 Asal Negara Turis Asing yang Paling Banyak Kunjungi Indonesia pada Mei 2022

Layanan konsumen & Kesehatan
1
Cindy Mutia Annur 04/07/2022 15:00 WIB
10 Negara Asal Wisatawan Mancanegara di Indonesia Terbanyak (Mei 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Laporan Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia mencapai 212.332 kunjungan pada Mei 2022. Angka ini meningkat lebih dari 91,19% dibandingkan bulan sebelumnya yang sebanyak 111.057 kunjungan.

Australia merupakan negara asal wisman yang paling banyak berkunjung ke Indonesia pada Mei 2022. Jumlahnya mencapai 34.395 kunjungan atau setara 16,19% dari total kunjungan wisman ke RI pada periode tersebut.

Berikutnya, Singapura menempati peringkat ke-2 negara asal wisman terbanyak yang berkunjung ke Tanah Air pada Mei 2022, yakni mencapai 24.032 kunjungan atau setara 11,31% dari total kunjungan wisman ke RI.

Malaysia dan India menempati peringkat ke-3 dan ke-4. Jumlah kunjungan wisman di RI asal Malaysia sebanyak total 20.247 kunjungan dan asal India sebanyak 17.319 kunjungan pada Mei 2022

Kemudian, kunjungan wisman asal Inggris ke Indonesia tercatat sebanyak 11.263 kunjungan pada Mei 2022. Diikuti kunjungan wisman asal Amerika Serikat sebanyak 11.121 kunjungan, Prancis sebanyak 8.934 kunjungan, dan Jerman sebanyak 8.500 kunjungan.

Jumlah kunjungan wisman asal Tiongkok tercatat sebanyak 6.675 kunjungan. Sementara, kunjungan wisman asal Belanda menempati peringkat ke-10 sebanyak 6.054 kunjungan.

Berdasarkan moda transportasi, kunjungan wisman ke Indonesia pada Mei 2022 paling banyak menggunakan moda udara, yakni sebanyak 183.830 kunjungan. Diikuti kunjungan dengan moda laut sebanyak 26.121 kunjungan dan moda darat sebanyak 2.381 kunjungan.

(Baca: Kunjungan Turis Asing Lewat Pintu Masuk Utama Melonjak 1.000% pada Mei 2022)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua