49 Juta Warga RI Sudah Vaksin Booster, Ini 10 Provinsi Teratas

Layanan konsumen & Kesehatan
1
Cindy Mutia Annur 21/06/2022 10:30 WIB
10 Provinsi dengan Penerima Vaksin Booster Terbanyak (20 Juni 2022*)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Program vaksinasi Covid-19 masih terus bergulir, termasuk vaksinasi dosis ketiga alias boosterBerdasarkan data Kementerian Kesehatan, jumlah penerima vaksin booster di Indonesia telah mencapai 49,13 juta orang per 20 Juni 2022 pukul 18.00 WIB.

Jumlah itu telah mencapai 23,59% dari target vaksinasi Covid-19 nasional. Tercatat, target vaksinasi Covid-19 nasional sebanyak 208,26 juta orang.

Jawa Barat masih menempati posisi teratas dengan penerima vaksin booster terbanyak nasional. Jumlahnya yakni mencapai 12,10 juta orang.

Penduduk Jawa Barat yang telah disuntik vaksin booster Covid-19 terbanyak ada di Kabupaten Bogor dengan jumlah 1,46 juta orang. Diikuti oleh Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bekasi dengan penerima vaksin booster masing-masing 1 juta orang dan 790,75 ribu orang.

Capaian vaksinasi booster di Jawa Tengah berada di posisi kedua tertinggi nasional, yakni 6,71 juta orang. Di provinsi ini Kota Semarang memiliki jumlah penerima vaksin booster terbanyak, yakni 649,27 ribu orang.

Jawa Timur menempati posisi ketiga dengan capaian vaksin booster sebanyak 6,23 juta orang. Diikuti oleh DKI Jakarta, Sumatera Utara, dan Banten dengan penerima vaksin booster masing-masing sebanyak 3,98 juta orang, 2,72 juta orang, dan 2,28 juta orang.

Berikut daftar 10 provinsi dengan penerima vaksin booster terbanyak per 20 Juni 2022:

  1. Jawa Barat: 12.105.550 orang
  2. Jawa Tengah: 6.710.137 orang
  3. Jawa Timur: 6.236.761 orang
  4. DKI Jakarta: 3.987.234 orang
  5. Sumatera Utara: 2.723.729 orang
  6. Banten: 2.280.271 orang
  7. Bali: 1.939.029 orang
  8. DI Yogyakarta: 1.010.471 orang
  9. Nusa Tenggara Barat: 1.061.779 orang
  10. Riau: 923.938 orang

(Baca: Update Vaksinasi Nasional: Total Dosis 1 Mencapai 201,19 juta (Senin, 20/6))

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua