Laba Bersih Astra International Naik 84% pada Kuartal I 2022

Pasar
1
Reza Pahlevi 29/04/2022 11:00 WIB
Pendapatan dan Laba/Rugi Bersih Astra International (Kuartal I 2021 vs Kuartal I 2022)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

PT Astra International Tbk mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp71,9 triliun pada kuartal I 2022. Pendapatan ini meningkat 39% dari Rp51,7 triliun pada kuartal I 2021.

Meningkatnya pendapatan ini membuat laba bersih Astra meningkat 84% menjadi Rp6,9 triliun. Pada kuartal I 2021, laba bersih tercatat sebesar Rp3,73 triliun.

Laba bersih terbesar dicatatkan oleh divisi alat berat dan pertambangan Astra sebesar Rp2,6 triliun. Sementara divisi otomotif mencatatkan laba bersih sebesar Rp2,2 triliun.

Kemudian divisi jasa keuangan Astra mencatatkan laba bersih sebesar Rp1,5 triliun, dan bisnis pembiayaan Federal International Finance (FIF) mencatatkan laba bersih Rp755 miliar.

(Baca: Pasar Mobil Indonesia Masih Dikuasai Toyota dan Daihatsu)

Editor : Adi Ahdiat
Data Populer
Lihat Semua