Berdasarkan data Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kementerian Dalam Negeri, DI Yogyakarta memiliki penduduk sebanyak 3,68 juta jiwa dan 1,25 juta kepala keluarga per Juni 2021.
Dari jumlah tersebut terdapat 2,54 juta jiwa (69,03%) merupakan kelompok usia produktif (15-64 tahun) pada Jun 2021.
Kemudian 1,14 juta jiwa (30,97%) penduduk yang termasuk kelompok usia belum produktif. Dengan rincian, sebanyak 747,13 ribu jiwa (20,33%) adalah kelompok usia belum produktif (0-14 tahun) dan terdapat 391,1 ribu jiwa (10,64%) yang merupakan kelompok usia sudah tidak produktif.
Berdasarkan jenis kelamin, terdapat 1,82 juta jiwa (49,53%) penduduk Yogyakarta yang berjenis kelamin laki-laki dan ada pula 1,86 juta jiwa (50,47%) perempuan.
Menurut status perkawinan, sebanyak 1,48 juta jiwa (40,4%) penduduk Yogyakarta yang berstatus belum kawin dan terdapat 1,91 (51,97%) yang berstatus kawin. Ada pula 61,37 jiwa (1,67%) penduduk di provinsi tersebut yang berstatus cerai hidup dan terdapat pula 219,21 ribu jiwa (5,96%) yang berstatus cerai mati.
Yogyakarta, provinsi yang terletak di sebelah selatan Jawa memiliki wilayah seluas 3.133 km persegi. Kepadatan penduduknya mencapai 1.173 jiwa per km persegi.
(Baca: Penduduk Usia 70 Tahun ke Atas di Yogyakarta Tertinggi Nasional)