Penggunaan Lampu Hemat Energi di Gedung Perkantoran Gorontalo Tertinggi Nasional

Utilitas
1
Monavia Ayu Rizaty 17/12/2021 13:20 WIB
Rasio Penggunaan Lampu Hemat Energi di Gedung Perkantoran per Provinsi (2020)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Gedung perkantoran yang telah menggunakan lampu listrik hemat energi penuh baru mencapai 52,74% pada 2020. Sementara, 41,67% menggunakan sebagian besar lampu listrik hemat energi dan 4,36% menggunakan sebagian kecil lampu listrik hemat energi.

Gorontalo merupakan provinsi yang memiliki persentase tertinggi gedung perkantoran menggunakan lampu listrik hemat energi seluruhnya, yakni 76,67%. Diikuti gedung perkantoran di Kalimantan Timur sebesar 70,37%.

Kemudian, 68,75% gedung perkantoran di Bangka Belitung telah menggunakan lampu listrik hemat energi seluruhnya. Sulawesi Tenggara dan Kalimantan Barat masing-masing sebesar 63,74% dan 62,07%.

Sedangkan, penggunaan lampu listrik hemat energi seluruhnya pada gedung perkantoran paling rendah terdapat di Papua yaitu hanya 30,86%. Sulawesi Barat terendah kedua dengan 33,33%.

(Baca Selengkapnya: Penggunaan Batu Bara untuk Pembangkitan Listrik Tenaga Hibrida di Indonesia Masih Dominan, Tertinggi ke-4 di G20)

Data Populer
Lihat Semua