Daftar Tingkat Pengangguran Negara-negara G20, Indonesia Peringkat Berapa?

Ketenagakerjaan
1
Reza Pahlevi 03/12/2021 11:50 WIB
Tingkat Pengangguran Negara G20
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Jepang menjadi negara dengan tingkat pengangguran terkecil dibanding negara-negara G20 lain. Mengutip Trading Economics, tingkat pengangguran negara tersebut tercatat hanya 2,7%.

Negara Asia Timur lainnya, Korea Selatan, berada di peringkat kedua dengan tingkat pengangguran sebesar 3,2%. Meksiko menyusul di peringkat ketiga dengan tingkat pengangguran 3,9%.

Indonesia berada di peringkat kesepuluh dengan tingkat pengangguran sebesar 6,49%. Tingkat pengangguran ini lebih baik dari Arab Saudi, Kanada, dan India.

Afrika Selatan menjadi negara G20 dengan tingkat pengangguran paling besar, yaitu hingga 34,9%. Tingkat pengangguran ini jauh lebih tinggi dari Brasil yang menjadi negara dengan tingkat pengangguaran terbesar kedua di antara negara G20 sebesar 12,6%.

G20 adalah forum kerja sama multilateral yang terdiri dari 19 negara dan Uni Eropa (EU). Pada 2022, Indonesia akan menjadi presidensi atau tuan rumah penyelenggaraan pertemuan G20.

(Baca: Cakupan Vaksinasi Covid-19 RI Peringkat ke-3 Terendah di Antara Negara G20)

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua