Jumlah Penduduk Kota Tangerang 1,89 Juta Jiwa pada 2020

Demografi
1
Viva Budy Kusnandar 13/09/2021 14:00 WIB
Jumlah Penduduk Kota Tangerang Menurut Kecamatan (2020)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Hasil Sensus Penduduk (SP) 2020 melaporkan, jumlah penduduk Kota Tangerang sebanyak 1,89 juta jiwa. Dari jumlah tersebut, sebanyak 959,01 ribu jiwa (50,59%) berjenis kelamin laki-laki dan 936,48 ribu jiwa berjenis kelamin perempuan.

Cipondoh tercatat sebagai kecamatan dengan penduduk terbanyak, yakni mencapai 248,21 ribu jiwa (13,09%) dari total populasi. Sementara Benda merupakan kecamatan dengan penduduk paling sedikit, yaitu hanya 83,53 ribu jiwa (4,41%) dari total populasi.

Berdasarkan kelompok umur, sebanyak 1,34 juta jiwa (70,66%) penduduk yang berbatasan langsung dengan DKI Jakarta tersebut merupakan usia produktif (usia 15-64 tahun). Sementara 556,21 ribu jiwa (29,34%) adalah penduduk usia tidak produktif. Dengan rincian, sebanyak 476,95 ribu jiwa (25,16%) adalah usia belum produktif (usia 0-14 tahun) dan sebanyak 79,27 ribu jiwa (4,18%) merupakan usia sudah tidak produktif (usia 65 tahun ke atas).

Kota Tangerang memiliki wilayah seluas 165,44 km persegi dan secara administrasi terbagi dalam 13 kecamatan yang memiliki 104 desa/kelurahan.

Kepadatan penduduk Kota Tangerang mencapai 11.519,21 jiwa per km persegi pada 2020. Adapun Kecamatan Ciledug merupakan wilayah terpadat, yakni 18.717,33 jiwa per km persegi sementara Kecamatan Jatiuwung merupakan wilayah kepadatan terendah, yakni hanya 7.082,1 jiwa per km persegi.

(Baca: Sensus Penduduk 2020: Jumlah Penduduk Banten Sebesar 11,9 Juta)

 

Editor : Annissa Mutia
Data Populer
Lihat Semua