Kematian Covid-19 di Indonesia masih bertahan di atas 1.000 jiwa per hari. Total kematian telah mencapai 121.141 jiwa, naik 1.128 jiwa dari hari sebelumnya. Total kematian tersebut menempatkan Indonesia sebagai 10 negara dengan kematian akibat Covid-19 tertinggi di dunia pada Kamis, 19 Agustus 2021.
(Baca: Kasus Covid-19 Bertambah 15.768 Kasus (Rabu, 18/8))
Sementara di peringkat teratas ditempati Amerika Serikat (AS) dan Brasil dengan total kematian masing-masing 641.346 dan 571.662 jiwa. Kemudian, India sebagai pusat penyebaran varian Delta berada di urutan ketiga dengan jumlah 433.063 jiwa. Posisi selanjutnya disusul Meksiko 250.469 jiwa, Peru 197.539 jiwa, dan Rusia 172.909 jiwa. Lalu, Italia sebanyak 128.579 jiwa dan Kolombia 123.781 jiwa.
Indonesia saat ini masih mempunyai 343.203 kasus aktif, naik 15.154 dari hari sebelumnya. Kendati demikian pasien yang sembuh juga bertambah 29.794 sehingga total kasus sembuh sebanyak 3.443.903 orang. Total pasien yang terkonfirmasi Covid-19 sebanyak 3.908.247 kasus, naik 15.768 dari hari sebelumnya.
Guna mencegah semakin maraknya risiko dari Covid-19, partisipasi masayarakat sangat diperlukan sebagai upaya pencegahan dengan memasifkan gerakan 3M. Gerakan ini mencakup memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan air mengalir. Kemudian masyarakat diharapkan untuk mengurangi mobilitas dan menghindari kerumunan. Selain itu, pemerintah perlu berupaya untuk menggencarkan 3T, yaitu testing, tracing, dan treatment.