Mayoritas masyarakat dunia masih pesimis bahwa kehidupan pada 2021 akan kembali normal. Secara keseluruhan, hanya 41% masyarakat dunia yang optimis dinamika mulai berjalan normal pada tahun ini.
Hanya lima dari 31 negara yang meyakini tahun 2021 situasi dapat berjalan normal dan kembali kondusif, setelah diterpa pandemi Covid-19. Kelima negara itu adalah Tiongkok (90%), Arab Saudi (75%), India (63%), Malaysia (61%), dan Turki (52%). Sebaliknya, 26 negara lain masih pesimis tahun ini kondisi dapat berjalan normal. Prancis menjadi negara dengan pesimisme tertinggi, sebab hanya 16% yang percaya 2021 kondisi dapat kembali kondusif.
Ipsos melakukan survei pada 31 negara melalui medium Global Advisor. Survei yang dilaksanakan pada 23 Oktober-6 November 2020 itu menjangkau 15.700 orang berusia 16-74 tahun.