Layanan Perbankan Belum Sentuh Seluruh Daerah

Teknologi & Telekomunikasi
1
Yosepha Pusparisa 28/10/2020 09:30 WIB
Rasio Wilayah yang Belum Tersentuh Layanan Perbankan
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Layanan perbankan belum dapat dirasakan semua orang di Indonesia. Sebab persebarannya tak merata. Kondisi itu tercermin dari survei Katadata Insight Center (KIC) yang menunjukkan 44,2% responden mengaku tak dapat mengakses sama sekali layanan perbankan di daerahnya masing-masing.

Sementara itu, layanan perbankan yang hingga kini dapat diakses hampir seluruh masyarakat adalah rekening tabungan. Setidaknya hanya 6,5% responden yang mengaku bahwa layanan tersebut belum menjangkau daerahnya. Sebaliknya, layanan perbankan lain dengan jangkauan tersempit adalah Dana. Dompet digital itu belum tersedia di tempat tinggal 30% responden.

(Baca: Gopay dan GoFood, Layanan Gojek yang Paling Sering Digunakan selama Pandemi)

KIC melakukan survei terhadap 1.155 responden pengguna internet dari 33 provinsi di Indonesia. Sebanyak 57,1% responden berasal dari wilayah rural. Sedangkan sisanya bertempat tinggal di wilayah urban.  

Data Populer
Lihat Semua