Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indeks Harga Konsumen (IHK) 26 kota di Pulau Jawa. Delapan kota tercatat mengalami inflasi dan 18 kota deflasi. Inflasi tertinggi di Kediri dengan 0,15% dan IHK 104,67.
Posisi kedua ditempati Bogor dengan tingkat inflasi 0,11% dan IHK 106,17. Posisi buncit ditempati DKI Jakarta dan Depok dengan tingkat inflasi sama-sama 0,2% dan IHK masing-masing 105,39 dan 105,54. (Baca: Indonesia Masih Mengalami Deflasi 0,05% pada September 2020)