Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah penumpang pesawat penerbangan internasional sepanjang Januari sampai Juli 2020, baik menggunakan penerbangan nasional maupun asing sebanyak 3,4 juta orang. Angka ini menurun 67,28% dibanding periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy).
Meski sempat anjlok pada Maret sampai Mei 2020, namun jumlah penumpang pesawat penerbangan internasional kembali naik pada Juni dan Juli. Pada periode Juli 2020 jumlah penumpang pesawat tersebut naik sebesar 57,67% dibandingkan bulan sebelumnya (month-to-month) menjadi 30 ribu orang dari 20 ribu orang. Sedangkan, dibandingkan Juli tahun lalu mengalami penurunan sebesar 98,40% secara yoy.
(Baca: Mobilitas Masyarakat Rendah, Jumlah Penumpang Transportasi Umum Menurun)
Tercatat, pada periode Juni ke Juli 2020 peningkatan jumlah penumpang pesawat penerbangan internasional terjadi di Bandara Ngurah Rai-Denpasar sebesar 133,33%, Soekarno Hatta-Banten 54,79%, dan Juanda-Surabaya 25,00%. Sedangkan Bandara Kualanamu-Medan tetap, dan Hasanuddin-Makassar pada Juli masih tidak ada penumpang.