Donasi Penanganan Covid-19 Mencapai Rp 77,2 Miliar

Layanan konsumen & Kesehatan
1
Yosepha Pusparisa 12/08/2020 12:50 WIB
Donasi Penanggulangan Covid-19
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Sejumlah pihak turut mengulurkan tangan untuk berdonasi dalam menghadapi pandemi Covid-19. Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), total donasi yang terkumpul hingga Minggu (2/8) pekan lalu mencapai Rp 77,2 miliar.

Sejauh ini, sumbangan terbesar berasal dari Adaro dan Bakrie Group. Tiap donatur tersebut mendonasikan Rp 20 miliar. Selain itu, terdapat pula Tempo Scan Group yang menyumbang Rp 10 miliar. Dana tersebut diberikan bagi Lembaga Biologi Molekuler Eikjman guna meningkatkan kapasitas laboratorium.

(Baca: Berapa Sumbangan BUMN untuk Penanganan Covid-19?)

BNPB telah menghimpun total hibah Covid-19 sebesar Rp 237,3 miliar. Nominal tersebut terbagi atas hibah luar negeri (Rp 104,9 miliar), hibah dalam negeri (Rp 55,2 miliar), dan donasi (Rp 77,2 miliar). Donasi merupakan hibah dari donatur yang diberikan langsung bagi penerima, sementara BNPB sebagai Gugus Tugas berperan sebagai saksi.

Editor : Safrezi Fitra
Data Populer
Lihat Semua