Tingkat Positivitas Covid-19 di Peru Mencapai 41,6%

Layanan konsumen & Kesehatan
1
Yosepha Pusparisa 14/07/2020 15:07 WIB
Tingkat Positivitas (13 Juli, 05:51 EDT)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Johns Hopkins University & Medicine mengurutkan sejumlah negara berdasarkan tingkat positivitas harian (daily positivity rate) Covid-19. Dalam daftar yang diperbarui Senin (13/7) pukul 05.51 EDT, Peru memiliki tingkat positivitas tertinggi hingga 41,6% dari 100 ribu populasi.

Tepat di bawah Peru, Brazil menyusul dengan tingkat positivitas sebesar 33,2%. Dalam sehari, negara tersebut mengonfirmasi 4.700 kasus baru Covid-19. Sementara itu, Meksiko mempunyai tingkat positivitas sebesar 22,34% dengan rata-rata 1.528 kasus baru tiap harinya.

(Baca: Kasus Covid-19 Dunia Mencapai 13,2 Juta [Selasa, 14/7])

Menurut Johns Hopkins University & Medicine, data tingkat positivitas merupakan cara yang dapat diandalkan untuk menentukan apakah pemerintah telah melakukan cukup tes. Tingkat positivitas yang tinggi mengindikasikan pemerintah hanya melakukan tes terhadap pasien-pasien yang sakit parah dan mencari bantuan di fasilitas kesehatan. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menganjurkan pemerintah dapat melonggarkan pembatasan sosial, ketika tingkat positivitas di bawah 5% selama 14 hari.

Editor : Safrezi Fitra
Data Populer
Lihat Semua