Pekan ke-6 Wabah, Jumlah Kasus Baru COVID-19 Turun

Layanan konsumen & Kesehatan
1
Yosepha Pusparisa 03/03/2020 18:58 WIB
Jumlah Kasus Baru COVID-19 (per Pekan)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Laporan pertama terhadap wabah virus novel corona (COVID-19) yang tercatat di Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) muncul pada 20 Januari 2020. Kala itu, baru 282 kasus yang terkonfirmasi dengan 278 di antaranya berasal dari Tiongkok. Pada 1 Maret, total menjadi 87.137 kasus terkonfirmasi secara global.

Puncak pertambahan jumlah pasien yang terjangkit virus corona terjadi pada pekan kelima, yakni 17-23 Februari 2020. Pada periode itu, jumlah yang teridentifikasi bertambah 26.954 kasus, atau naik 88,5 persen. 

Upaya untuk melawan wabah virus corona telah dilakukan sejumlah negara, sehingga kasusnya berangsur-angsur menurun. Pada pekan keenam, jumlah orang terjangkit hanya bertambah 8.326 kasus terkonfirmasi, atau turun hingga 69,1 persen dari pekan sebelumnya. Hal ini membuktikan penanganan terhadap kasus ini mulai menunjukkan hasilnya.

Keterangan:

  • Minggu I (20/1-26/1)
  • Minggu II (27/1-2/2)
  • Minggu III (3/2-9/2)
  • Minggu IV (10/2-16/2)
  • Minggu V (17/2-23/2)
  • Minggu VI (24/2-1/3)

Data Populer
Lihat Semua