Semakin Muda Usia Kian Senang Olahraga

Olahraga
27/07/2018 15:30 WIB
Olahraga Favorit Generasi Milenial dan Generasi Z (10 Cabang )
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Hasil  survei nasional Alvara Research Center menunjukkan bahwa mayoritas Generasi Milenial (penduduk usia 20-35 tahun) gemar olahraga sepakbola atau futsal. Dari 1,200 responden, sebanyak 72,9% mengaku menyukai kegiatan olahraga. Dari jumlah tersebut, 44,5% di antaranya memilih sepakbola sebagai cabang olahraga favorit mereka. Berlari dan badminton juga termasuk dalam olahraga yang digemari oleh para milenial, yakni masing-masing sebanyak 18,6% dan 18,1%.

Kondisi tersebut tidak berbeda jauh dengan Generasi Z (Gen Z) atau anak-anak yang lahir antara 1995-2014.  Sepakbola juga merupakan olahraga favorit Gen Z, yakni mencapai 50,7%, diikuti dengan cabang olahraga badminton, berlari, berenang, dan basket masing-masing sekitar 13,4%. Yang membedakan kedua generasi tersebut adalah kesukaan Gen Z terhadap lebih tinggi dari Milenial. Sementara olahraga seperti jalan santai dan tenis meja sudah sepi peminat dari kedua generasi tersebut.

Hal menarik lainnya, berdasarkan responden yang dibedakan berdasarkan rentang usia tersebut, terlihat bahwa semakin muda tahun lahir mereka atau pengelompokan usia responden, tingkat kesukaan terhadap olahraga semakin tinggi. Gaya hidup sehat kembali digalakkan terutama oleh para muda-mudi Gen Z. Dalam survei nasional tersebut, 81,7% responden Gen Z mengaku suka melakukan olahraga.

Data Populer
Lihat Semua