Laporan Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, ada 235 perusahaan budidaya unggas di Indonesia pada 2021. Angka itu menurun 18 perusahaan dari 2020 yang jumlahnya sebanyak 253 perusahaan.
Berdasarkan kegiatan usahanya, jumlah perusahaan budidaya unggas paling banyak di bidang ayam petelur. Jumlahnya sebanyak 131 perusahaan.
Kemudian, terdapat 87 perusahaan budidaya unggas yang bergerak di bidang usaha ayam pedaging alias broiler. Sementara, hanya ada 17 perusahaan budidaya unggas yang bergerak di bidang usaha lainnya.
Berdasarkan wilayahnya, Jawa Barat memiliki perusahaan budidaya unggas terbanyak di Indonesia pada 2021. Totalnya ada sebanyak 89 perusahaan.
Selanjutnya, Banten dan Jawa Tengah masing-masing juga termasuk provinsi dengan perusahaan budidaya unggas terbanyak di Tanah Air. Banten tercatat memiliki 42 perusahaan dan Jawa Barat 30 perusahaan budidaya unggas.