Tahun ini umat Islam akan mulai menunaikan ibadah puasa Ramadan antara tanggal 22-23 Maret 2023. Sekitar sepekan menjelang bulan puasa, harga daging sapi pun merangkak naik.
Berdasarkan data Sistem Pemantauan Pasar dan Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan, pada 14 Maret 2023 rata-rata harga daging sapi paha belakang di Indonesia mencapai Rp137.361 per kilogram.
Harga itu naik 0,03% dibanding Februari 2023 (month-on-month/mom) dan meningkat 0,4% dibanding posisi awal tahun (year-to-date/ytd).
Rata-rata harga daging sapi saat ini juga sudah lebih mahal 6,3% dibanding Maret 2022 (year-on-year/yoy), sekaligus mencapai harga tertinggi sejak awal pandemi seperti terlihat pada grafik.
Jika dirinci lagi, harga daging sapi bervariasi di setiap provinsi dengan kisaran Rp102.500 sampai Rp163.000 per kilogram. Harga termahal berada di Kalimantan Utara, sedangkan yang termurah di Bali.
Berikut rincian rata-rata harga daging sapi paha belakang per provinsi pada 14 Maret 2023:
- Kalimantan Utara: Rp163.000
- Kalimantan Selatan: Rp157.585
- Kalimantan Timur: Rp155.570
- Kalimantan Barat: Rp155.300
- Kep. Riau: Rp155.000
- Kalimantan Tengah: Rp152.275
- Kep. Bangka Belitung: Rp150.000
- Papua Barat: Rp150.000
- Sumatra Barat: Rp148.300
- Riau: Rp147.500
- Aceh: Rp145.500
- DKI Jakarta: Rp142.640
- Papua: Rp140.550
- Sulawesi Tengah: Rp140.000
- Maluku Utara: Rp140.000
- Sumatra Utara: Rp139.320
- Banten: Rp138.300
- Jambi: Rp137.500
- Sulawesi Tenggara: Rp137.500
- Sumatra Selatan: Rp136.375
- Jawa Barat: Rp136.030
- Bengkulu: Rp135.990
- DI Yogyakarta: Rp132.500
- Sulawesi Utara: Rp132.500
- Jawa Tengah: Rp130.680
- Gorontalo: Rp130.000
- Sulawesi Barat: Rp130.000
- Lampung: Rp124.150
- Sulawesi Selatan: Rp120.285
- Maluku: Rp120.000
- Nusa Tenggara Barat: Rp119.150
- Jawa Timur: Rp114.915
- Nusa Tenggara Timur: Rp109.375
- Bali: Rp102.500
(Baca: Awal 2023 Harga Beras Makin Naik, Termahal dalam 5 Tahun)