Daftar 10 Helikopter Termahal di Dunia

1
Monavia Ayu Rizaty 10/03/2022 11:40 WIB
Image Loader
Memuat...
10 Helikopter Termahal di Dunia (2021)
databoks logo
  • A Font Kecil
  • A Font Sedang
  • A Font Besar

Helikopter atau yang biasa dijuluki “capung besi” adalah alat transportasi udara yang cukup canggih. Keberadaan helikopter menjadi sangat dibutuhkan karena dapat pergi ke tempat-tempat yang tidak dapat dilakukan oleh pesawat terbang.

Selain itu, helikopter tidak memerlukan landasan udara luas seperti layaknya pesawat. Oleh sebab itu alat transportasi ini terbilang efektif dan memiliki harga relatif mahal karena dilengkapi dengan teknologi yang canggih.

Berikut daftar 10 helikopter termahal di dunia berdasarkan situs luxcior.com.

  1. Airbus H225 Super Puma – US$ 27 juta (Rp 385,7 miliar)
  2. AgustaWestland AW101 – US$ 21 juta (Rp 299,9 miliar)
  3. Sikorsky S-92 – US$ 17,7 juta (Rp 252,8 miliar)
  4. Airbus AS332 L1e VIP Super Puma – US$ 15,5 juta (Rp 221,4 miliar)
  5. Bell 525 Relentless – US$ 15 juta (Rp 214,3 miliar)
  6. Sikorsky S-76C – US$ 13 juta (Rp 185,7 miliar)
  7. AgustaWestland AW139 – US$ 12 juta (Rp 171,4 miliar)
  8. Airbus Helicopters H155 – US$ 10 juta (Rp 142,8 miliar)
  9. Eurocopter EC175 – US$ 7,9 juta (Rp 112,8 miliar)
  10. AgustaWestland AW109 – US$ 6,3 juta (Rp 89,9 miliar)

Airbus H225 Super Puma menempati urutan teratas sebagai helicopter termahal di dunia dengan harga mencapai US$ 27 juta atau sekitar Rp 385,7 miliar. Helikopter ini merupakan jenis heli pengangkut penumpang jarak jauh bermesin ganda.

Airbus H225 Super Puma dikembangkan oleh Eurocopter sebagai generasi berikutnya dari keluarga Super Puma sipil dan dapat membawa hingga 24 penumpang bersama dengan dua kru dan petugas kabin. 

Helikopter ini awalnya ditunjuk sebagai Eurocopter EC725. Pada 2015, namanya diganti menjadi H225, sejalan dengan rebranding korporat Eurocopter sebagai Helikopter Airbus.

(Baca Selengkapnya: Ini Kecelakaan Kapal dengan Korban Terbanyak Sepanjang Sejarah)

Editor : Annissa Mutia
Data Stories Terkini

Data Populer

Lihat Semua